Mata Kuliah Program Jurusan Teknik Informatika - Pada artikel sebelumnya sudah diulas Istilah Anak IT, dimana pekerjaan anak IT itu dikategorikan sesuai minat, bakat maupun pelajaran yang ditekuni saat pendidikan di perguruan tinggi.
{tocify} $title={Table of Contents}
Teknik Informatika adalah jurusan favorit paling banyak diminati disemua perguruan tinggi sampai dengan sekarang. Nah, diartikel kali ini mari kita buka kembali mata kuliah apa saja si yang di pelajari mahasiswa jenjang perguruan tinggi?
Bagi kamu para mahasiswa yang sedang menjalankan perkuliahan pastinya sudah tahu dong ya mata kuliah setiap kampus memiliki kurikulum yang berbeda. Ada juga mata kuliah yang sama, begitupun ada juga mata kuliah dengan penamaan yang berbeda tetapi dengan materi pelajaran yang sama.
Ini juga bisa dijadikan referensi bagi kamu yang belum tahu mata kuliah apa saja si yang dipelajari di jurusan Teknik Informatika? Atau banyak pertanyaan lain yang berkaitan dengan benak kamu sewaktu duduk dibangku SMA/ SMK.
Teknik Informatika Mata Kuliah
1. Mata Kuliah Dasar yang Bersifat Umum
Sebelum membahas lebih detail mengenai mata kuliah jurusan yang berhubungan dengan Teknik Informatika, Sahabat komptik juga harus tahu ada mata kuliah dasar yang bisa dibilang sama dan ini lanjutan dari pelajaran saat di sekolah yang bersifat umum.
Biasanya mata kuliah ini nilai SKSnya tidak terlalu besar, namun wajib diikuti untuk menggenapkan semester yang diambil, mata kuliah yang juga ada di setiap jurusan di seluruh Kampus di Indonesia. Baerikut ini adalah daftar mata kuliah dasar yang wajib diikuti.
- Bahasa Indonesia
- Bahasa Inggris
- Kewarganegaraan
- Ilmu Sosial Budaya Dasar
- Pendidikan Agama
- Etika Profesi
- Kewirausahaan & Manajemen
- Metode Penelitian
2. Mata Kuliah Matematika & Science Teknik Informatika
Jika kamu memilih jurusan ini untuk mengindari diri dari hitung-hitungan sebaiknya pilih jurusan lain seperti sastra, pendidikan agama atau humaniora. Jurusan TI masuk kedalam rumpun "Sains dan Teknologi" namanya juga kan menggunakan embel-embel teknik. Maka dari itu Matematika dan juga Fisika sudah pasti ada di jurusan ini. Kamu harus belajar Matematika dan Fisika, bila tidak suka nantinya kamu akan mengulang.
Beberapa mata kuliah yang termasuk kedalam kelompok Sains dan Teknologi adalah:
- Matematika Dasar/Matematika Diskrit
- Logika Matematika/Logika Informatika
- Metode Numerik
- Aljabar Linier & Matrix
- Kalkulus I, II & III
- Fisika Dasar
- Statistik
3. Mata Kuliah Dasar Teknik Informatika
Sekarang kita masuk ke mata kuliah yang sudah berkaitan dengan jurusan Teknik Informatika. Dalam belajar sesuatu kita harus tahu dasarnya dulu kan.
seperti yang dijelaskan, kamu bakalan sulit dan mengulang jika tidak memahami dasarnya. Nah, mata kuliah ini ibaratnya pegangan kamu untuk berjalan jauh kedepan menjadi teknikal dibidangnya.
Adapun daftar mata kulia dasar adalah sebagai berikut:
- Pengantar Teknologi Informasi
- Struktur Data
- Algoritma dan Pemrograman
- Organisasi Komputer
- Jaringan Komputer
- Multimedia
Baca juga: Pilihan Jurusan Program Studi Teknik Informatika UB
4. Mata Kuliah Wajib Teknik Informatika
Ini adalah mata kuliah wajib yang bakal menentukan kamu memilih pekerjaan setelah lulus. Mata kuliah yang mengedepankan praktikum, kamu sudah harus belajar jaringan komputer, belajar pemrograman dan mengaplikasikan membuat suatu program serta materi-materi pendukung lainnya.
Adapun mata kuliahnya adalah:
- Sistem Operasi.
- Analisis dan Desain Berorientasi Object
- Computer Graphic
- Arsitektur Komputer
- Jaringan Komputer
- Sistem Berkas
- Basis Data
- Pemrograman Bahasa X (X mengacu pada nama bahasa pemrograman, misal C#, Java)
- Pemrograman Jaringan
- Pemrograman Web
- User Interface Design (Interaksi Manusia dan Komputer)
- Rekayasa Perangkat Lunak (dan metodenya)
5. Mata Kuliah Pilihan (Lanjutan)
Mata kuliah lanjutan ini mata kuliah yang kompleks dan kamu harus menguasai mata kuliah Matematika dan Sains. Mata kuliah pilihan memiliki kaitan dengan apa yang dipelajari disuatu jurusan, mata kuliah yang menjadi konsentrasi/ spesialis kamu pada semester akhir. Sayangnya mata kuliah ini tidak dipejari secara mendalam di kampus karena kamu akan dibebankan lebih ke proposal wisuda.
Beberapa mata kuliah pilihan yang biasanya di ambil di akhir, adalah:
- Data Mining
- Cloud Computing
- Cloud Programing
- Teori Bahasa dan Otomata
- Mobile Programing
- Sistem Terdistribusi
- Keamanan Jaringan
- Artificial Intelligence
- Sistem Pakar/Expert System
- Machine Learning
- Mekantronika/Robotika
- Biometric
- Semantic Web
- Kriptografi
- Computer Vision
- Business Intelligence dan Big Data
- Dan lain-lain (sesuai kebijakan kampus)
Kesimpulan
Jika kamu memiliki minat serius di dunia programing, analisis data progrmaming, software enginer atau jaringan komputer untuk infrastruktur keamanan jaringan, kamu bisa memilih juruan ini. Terakhir kembali lagi ke niat minat bakat kamu.
Ingin kemana kamu setelah lulus di Jurusan Teknik Informatika?